Pelantikan Pengurus Tim Penggerak PKK Kota Prabumulih Masa Bhakti 2025-2030
PRABUMULIH, SUMSEL BICARA.COM - Penetapan dan Pelantikan Pengurus TP PKK Kota Prabumulih Masa Bhakti 2025-2030. Pengukuhan dan pelantikan ini dilakukan oleh Ketua TP-PKK Kota Prabumulih, Hj Linda Arlan, di Gedung Kesenian Rumah Dinas Walikota, Kota Prabumulih, pada Kamis (10/4/2025) petang.
Acara ini turut dihadiri dan disaksikan langsung oleh Walikota Kota Prabumulih, H Arlan, Wakil Walikota, Kota Prabumulih, Franky Nasril, Sekda Prabumulih, H Elman ST MM, serta kepala dinas, Camat, Lurah dan Kepala Desa se-Prabumulih.
Dalam sambutanya, Ketua TP PKK, Hj Linda Apriana Arlan, menyampaikan terima kasih kepada stakeholder yang terlibat atas terlaksananya acara tersebut.
Ia juga mengingatkan pentingnya amanah yang diberikan kepada para pengurus.
"Pada kesempatan ini, saya mengucapkan terima kasih dan selamat atas terlaksana kegiatan ini, dan yang di lantikan dapat amanah menjalankan tugasnya untuk pembangunan kota prabumulih," tutur istri Walikota Prabumulih.
Sementara itu, Walikota Prabumulih, H. Arlan sekaligus Pembina TP PKK Kota Prabumulih, H. Arlan, juga Mengucapkan selamat, atas pelantikan semoga kedepan dapat berkembang, prabumulih lebih maju dan sejahtera.
"Semoga pengukuhan pada hari ini merupakan awal dari saudara semua bekerja dan semoga amanah ini dapat dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab dan kesungguhan," imbuhnya.
Di akhir sambutan ia mengucapkan selamat menjalankan tugas, agar benar-benar memang membatu masyarakat dengan terjun langsung ke lapangan.
"Selamat bertugas semoga amanah, sehingga bisa cek langsung ke posyandu dll, supaya bisa melihat langsung kondisi masyarakat agar mereka dapat terbantu," tutup cak arlan sapaanya.
Tidak ada komentar