Breaking News

Kepedulian dan Kesiapsiagaan Personel Polres Prabumulih Sigap Bantu Pemudik Alami Pecah Ban di Kawasan Talang Bernai


PRABUMULIH, SUMSEL BICARA.COM -
Kepedulian dan kesiapsiagaan personel Polres Prabumulih kembali terbukti. Pada Kamis (09/4/2025) malam, personel Piket Turjawali Satlantas dan Piket SPKT Polres Prabumulih sigap membantu seorang pemudik yang mengalami pecah ban di kawasan Talang Bernai Simpang Penimur.

Pemudik bernama Rico, warga asal Jakarta yang tengah melakukan perjalanan dari Kota Curup, Provinsi Bengkulu menuju Kota Jakarta, mengalami insiden pecah ban saat melintasi wilayah Prabumulih. 

Dalam kondisi darurat, Rico segera menghubungi layanan 110 Polres Prabumulih untuk meminta bantuan.

Tak butuh waktu lama, personel piket langsung menuju lokasi kejadian dan membantu Rico membawa kendaraan ke toko ban Lapak Roda yang berada di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di samping RS Fadillah Prabumulih, untuk mengganti ban yang rusak.

“Saya sangat berterima kasih kepada jajaran Polres Prabumulih. Respon cepat dan bantuan yang diberikan sangat berarti bagi saya sebagai pemudik,” ungkap Rico.

Sementara itu, Kapolres Prabumulih AKBP Bobby Kusumawardhana, SH, SIK, MSi mengungkapkan bahwa pihaknya telah menginstruksikan seluruh personel untuk selalu siaga dan cepat tanggap dalam melayani masyarakat, terutama selama arus mudik dan balik Lebaran 2025.

“Kehadiran polisi di tengah masyarakat bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga memberikan pelayanan dan bantuan nyata. Kami ingin memastikan para pemudik merasa aman dan nyaman saat melintas di wilayah Prabumulih,” ujarnya.

Tidak ada komentar